Jumat, 09 Juni 2017

CARA MEMBUAT HALAMAN DAN FOOTNOTE

1. Penggabungan Halaman
    tutorialnya :

a. Klik menu Insert --- Page Number --- Format Page Number



    b. Setelah kita klik Format Page Number maka akan muncul kotak dialog. untuk yang pertama pada Number Format kita pilih 1,2,3..... setelah itu pada Page Numbering di kotak Start At kita ketik angka 1.



c. setelah itu klik lagi menu Insert --- Page Number --- pilih dimana kita ingin meletakkan nomor halaman,misalnya dibawah kita pilih Bottom Of Page lalu pilih dimana posisi nomor halaman pada lembar kerja kita. disini saya letakkan di tengah bawah.


d. dan seperti ini tampilan nomor halaman yang pertama


e. lalu letakkan kursor di lembar kerja pada halaman terakhir. setelah itu kita klik menu Page Layout --- Breaksmaka secara otomatis akan muncul lembar kerja baru  dibawahnya.
Berikutnya kita ulang lagi cara pada bagian a. namun pada kotak dialog Number Format kita pilih I,II,III.... setelah itu pada Page Numbering di kotak Start At kita ketik angka III misalnya.selanjutnya kita ulangi lagi cara pada bagian c namun disini saya akan meletakkan nomor halaman di atas tengah. dan hasil akhir nya akan seperti ini :


Sangat mudah kan? dan sekarang anda tidak perlu pusing lagi dalam pemberian nomor halaman pada makalah anda :)



2. Footnote
    Footnote adalah keterangan referensi buku atau karangan yang sebagian tulisannya kita ambil untuk karya tulis yang kita buat,baik itu makalah ataupun skripsi. tatacara penulisannya adalah Nama pengarang yang tidak disertai gelar,judul buku,penerbit,kota terbit,tahun dan yang terakhir halaman. ada beberapa bagian footnote yaitu Ibid suatu karangan yang sama tanpa diselingi karangan lain. Op.Cit suatu karangan yang sama namun telah di selingi karangan lainnya. Loc.citsuatu karangan yang sama dengan halaman yang sama pula namun telah di selingi karangan lainnya.
Contoh Footnote adalah sebagai berikut :

   Ulfa Triana,Aplikasi Komputer,PT Cendikia(Bandar Lampung:2016)hlm.19
   Ibid,hlm.50
   Daniel Urhan,Pendidikan Agama Islam,PT Pesona(Kalianda:1995)hlm.71
   Ulfa Triana,Op.Cit.hlm.78
   Livia Risma,PAI Untuk Mahasiswa,PT Plinssfa(Palas:20005)hlm.32
   Ulfa Triana,Loc.Cit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar